Minggu, 09 November 2014

Jalan - jalan Nekat ke Jepang - Persiapan

Saya tidak pernah membayangkan akan  jalan-jalan ke Negeri Sakura sebelumnya, yaak Jepang. Berawal dari melihat website band kesayangan, Coldplay akan konser pada tanggal 12 Juni 2014 untuk promo album terbaru mereka 'Ghost Stories' di Tokyo, Jepang Aaaakkkkkkkkkk! satu-satunya negara Asia yang dipilih Coldplay untuk promo album  baru mereka. Dan kegilaan saya dimulai hahaha... rasanya harus kesana nih, gimanapun caranya. Suami hanya bengong mendengar keinginan saya itu, dia pikir saya lagi stres kali ya sampai segitunya ngefans hahaha.. Jadilah seminggu lebih pasang mata meminta belas kasihan seperti Puss in boots. Sampai akhirnya suami bilang, oke kita berangkat, tapi kamu yang atur semua ya,,aq bagian budget aja.. Yeayy berangkat!!! 

Hal pertama yang saya lakukan adalah browsing tiket pesawat, dari beberapa pilihan maskapai penerbangan ke Jepang, kebetulan Air Asia yang paling murah hehehe.. 
Persiapan yang lain adalah info pembuatan VISA karena kerjasama Indonesia - Jepang untuk program bebas VISA belum tahu kapan akan ditetapkan. Selain itu, membeli buku karya Mba Claudia Kaunang dengan judul Rp 2,5jt Keliling Jepang Tokyo-Lake Kawaguchiko-Kyoto-Osaka (asli buku ini membantu bangettt) dan membaca blog orang-orang yang pernah ke Jepang.

Untuk cara & syarat pembuatan VISA bisa langsung klik www.id.emb-japan.go.jp. Oiya pastikan paspor masih berlaku yaa. Saya sempat mengalami kerumitan dalam mengurus VISA, untungnya saya membaca syarat di website kedutaan Jepang dengan seksama, jadi sewaktu membuat paspor saya menggunakan KTP Malang di Kantor Imigrasi Jakarta Selatan, sedangkan untuk membuat VISA Jepang harus datang ke wilayah kedutaan yang sesuai dengan alamat yang tercantum di Paspor, jadilah saya harus mengurus migrasi alamat ke kantor imigrasi dengan KTP saya yang baru, cara migrasi alamat hampir sama seperti membuat paspor baru hanya saja tidak perlu foto lagi. 

Menunggu keputusan diterima atau ditolak VISA Jepang membuat hati ketar ketir selama 4 hari,,karena dengar cerita teman yang sudah beli tiket pesawat PP eh.. ga taunya VISA ditolak tanpa ada keterangan kenapa. Namun membaca blog orang yang sudah pernah berhasil membuat VISA Jepang membuat saya agak lega, yang penting penuhi segala persyaratannya dengan baik, salah satunya karena biaya hidup di Jepang tergolong tinggi sehingga persyaratan untuk rekening koran yang dilampirkan harus menunjukkan dana kita siap untuk pergi ke Jepang, misalkan dalam satu hari kita anggarkan dana Rp 1 jt tinggal dikali dengan lama hari kita berada disana. Dan,,terbukti VISA Jepang kami disetujui hehe..  Namun sayang oh..sayang sekali saya harus menelan rasa kecewa juga karena gagal nonton konser Coldplay, ternyata terbatas seperti mini concert yang tiketnya diundi, udah gitu websitenya bahasa Jepang semua puyeng dah..bye bye Coldplay huhuhuhu... Tapi karena semua sudah disiapkan jadilah tetap nekat berangkat..Ganbatte










Tidak ada komentar:

Posting Komentar